banner 728x250

 Gebyar Promo Tahunan Bumdesma Dasa Kerjo TA2023: ‘Gethok Tular’ Meleburkan Semangat Ibu-Ibu SPKP”

Para peserta Gebyar Promo Tahunan Bumdesma Dasa Kerjo TA2023

KARANGANYAR, KONTRASNEW.com –  Kolam bermain Pesona Tamansari di desa Tamansari, kec. Kerjo, Kab. Karanganyar, menjadi saksi dari Gebyar Promo Tahunan Bumdesma Dasa yang dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk forkopimcam, para kepala desa kecamatan Kerjo, dan lebih dari 2000 peserta yang tergabung dalam SPKP.

Kegiatan Simpan Pinjam Kelompok Perempuan (SPKP) merupakan kegiatan pemberian permodalan untuk kelompok perempuan yang mempunyai kegiatan simpan pinjam

Acara tahunan yang telah berdiri sejak 2 Agustus 2023 lalu ini menjadi sorotan utama di kalangan ibu-ibu anggota SPKP. Direktur Bumdesma kecamatan Kerjo, M. Arkham, ST, menjelaskan bahwa ide untuk acara promo ini lahir dari upaya memberikan dampak positif yang lebih luas kepada para ibu-ibu.

“Kami memiliki sekitar 2000 nasabah, keseluruhannya adalah ibu-ibu anggota SPKP. Awalnya, kami menerapkan promo bulanan dengan memberikan doorprize kepada pengangsur tercepat pada rentang tanggal 1 hingga 9. Namun, atas permintaan mereka, kami memutuskan untuk menggelar promo tahunan ini dengan konsep outdoor yang melibatkan seluruh anggota SPKP. Alhamdulillah, dampaknya sangat besar. Selain memberikan kegembiraan pada pemanfaat SPKP, acara ini juga meningkatkan semangat mereka dalam mengangsur,” ungkap M. Arkham.

Keberhasilan acara ini juga tercermin dari fenomena ‘Gethok Tular’, di mana antusiasme masyarakat, khususnya ibu-ibu, menyebar seperti virus. M. Arkham menambahkan, “Ada cerita unik di mana salah satu ibu berusaha keras untuk bergabung. Dia bahkan masuk ke salah satu kelompok hanya untuk bisa ikut berkumpul. Ini mencerminkan antusiasme masyarakat yang luar biasa.”

Bumdesma Dasa kecamatan Kerjo telah menjadi bagian integral dalam kehidupan masyarakat sejak 2010 dan berkomitmen untuk terus berinovasi sesuai permintaan dari nasabahnya. Namun, tingginya antusiasme membuat mereka harus lebih selektif dalam menerima anggota baru.

“Kami hanya menerima anggota baru melalui rekomendasi atau dari orang-orang yang dapat dipercaya oleh anggota kami. Hal ini dilakukan agar kami dapat terus memberikan layanan terbaik kepada masyarakat,” tambah M. Arkham.

Gebyar Promo Tahunan Bumdesma Dasa tidak hanya sekadar acara promosi, tetapi juga menjadi momentum untuk menunjukkan kesatuan dan semangat komunitas SPKP. Dengan kesuksesan konsep ‘Gethok Tular’, diharapkan Bumdesma Dasa akan terus menjadi motor penggerak dalam perekonomian lokal ke depannya.

 

Rakha Sayyid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *